Teknik Optimasi Keyword Pada URL Postingan Dengan Custom Permalink, Inilah 6 Langkah Mudah Untuk Melakukannya

Unlimited Hosting WordPress Developer Persona
Custom Permalink merupakan salah satu cara untuk
mengoptomasi keyword pada url postingan. Dengan membuat tautan permanen khusus
(custom permalink), tentunya kita bisa membuat url postingan menjadi semakin
singkat, unik dan sesuai keinginan kita. Yang paling penting adalah bermanfaat
dalam hal SEO. Selain itu, kita dapat pula menempatkan keyword target yang kita
inginkan.
Dengan membuat
tautan permanen khusus, sebenarnya kita telah melakukan langkah SEO On Page untuk
artikel yang kita posting. Keuntungan lainnya adalah artikel kita akan semakin
SEO friendly dan tentu akan mendapat posisi strategis pada SERP.
Custom Permalink
ini sendiri merupakan tambahan fitur dari blogger untuk pengembangan SEO. Setelah
sebelumnya pada awal tahun 2012 meluncurkan fitur setelan Search Freference Meta
Tag Description. Kini para blogger semakin dimanjakan dalam urusan SEO dengan
tambahan fitur baru ini.
Custom Permalink
bertujuan untuk membuat link yang permanen, jadi sekalipun judul postingan
diubah maka tidak akan mengubah link url pada postingan. Untuk itulah, sebelum artikel
di publikasikan sebaiknya perhatikan tautan permanennya. Yang peru diketahu
bahwa tautan permanen khusus ini bisa dibuat pada saat pertama kali posting
bukan saat edit postingan.
Sebenarnya
ada banyak cara yang akan dilakukan untuk memenangkan persaingan pada SERP. Membuat
tautan permanen khusus merupakan salah satunya adalah optimasi keyword pada
setiap url postingan.
Banyak
diantara para blogger tidak terlalu memperhatikan optimasi keyword dengan
custom permalink. Kebanyakan blogger langsung memposting artikel dengan mempercayakan
url postingan pada tautan permanen otomatis (automatic permalink).
Sekali lagi,
lakukan hal ini untuk optimasi keyword dengan menempatkan keyword pada url
postingan. Karena jika keyword bidikan Anda juga terdapat pada url postingan
maka akan sangat membantu artikel Anda dalam persaingan di mesin pencari.
Berikut
ini adalah 6 langkah mudah dalam membuat custom permalink pada url postingan,
diantaranya:
Tautan Permanen Khusus
  1. Pertama-tama,
    masuk kedalam dashboard blog menggunakan alamat email dan pasword Anda.
  2. Apabila
    blog yang Anda miliki lebih dari satu, tinggal pilih saja blog yang akan
    Anda update dengan postingan terbaru
  3. Seelah
    itu, copy – paste artikel yang sebelumnya telah Anda ketik menggunakan
    ms-word atau media lain ke dalam postingan terbaru tadi.
  4. Pada
    bagian kanan laman postingan Anda, klik tombol permalink maka akan
    terdapat dua piliha yaitu tautan permanen otomatis (automatic permalink)
    dan tautan permanen khusus (custom permalink).
  5. Kemudian,
    masukan keyword target yang Anda inginkan (buat lebih singkat agar semakin
    mudah terbaca mesin pencari)
  6. Setelah
    itu klik tombol selesai, maka optimasi keyword pada url postingan telah
    berhasil Anda lakukan.
Itulah 6
langkah mudah dalam membuat custom permalink pada url postingan yang kita buat.
Sebenarnya trik ini tidak terlalu istimewa terutama untuk para blogger yang
sudah master. Akan tetapi jika dilakukan dengan sungguh-sungguh hasilnya tentu
akan sangat membantu blog Anda.
Dengan
memaksimalkan penempatan keyword pada url postingan, akan sangat membantu kita
dalam hal SEO On Page. Jadi selain tetap menjaga kualitas postingan, perlu juga
untuk menempatkan keyword bidikan Anda pada url postingan agar semakin SEO
friendly.
Terakhir, jika Anda
memiliki cara lain dalam optimasi keyword, sudilah kiranya berbagi bersama saya barangkali dapat menjadi berkah buat blog Anda di masa mendatang. Sekian dulu sharing kali ini semoga, bermanfaat untuk Anda. 

Salam Sahabat
Blogger

Pesan

17 Komentar

  1. menulis:

    wah pengetahuan baru ni tentang link, jadi bisa memperindah tulisan di blog y

    1. menulis:

      ini udah lawas banget mbak, terkadang sering terabaikan…..tujuannya untuk menempatkan keyword pada url

  2. menulis:

    tambahan ilmu buat saya, saya belum pernah otak-atik permailink ini mas

    1. menulis:

      Oya, masa sih mas….sepertinya udah tu…terakhir saya main2 ke blog mas udah permalink sepertinya urlnya….

      Okelah, makasih atas dukungannya mas

  3. menulis:

    Blogger baru seperti saya pastinya memerlukan tips2 yang sebegini..
    Terima kasih 🙂

    1. menulis:

      Oke, di bawah udah dijawab mbak

  4. menulis:

    Blogger baru seperti saya pastinya memerlukan tips2 yang sebegini..
    Terima kasih 🙂

    1. menulis:

      Silahkan di praktekin mbak, semoga bermanfaat

  5. menulis:

    saya sering nerapin seperti ini,di blog pribadi atau blog gado2 hehehe
    sangat bermanfaat,bagi yg belum pernah mencoba,ayo dicoba 🙂

    1. menulis:

      Bener mas, blog saya termasuk gado2 juga ni…..yg penting tetap swmangay blogging dwngan swdikit optimasi keyword

  6. menulis:

    Sebelumnya belum pernah menggunakan cara ini, jadi url akan muncul sesuai custom permalink yah mas? bisa lebih pendek berarti url nya. karena biasanya url sesuai judul yang dibuat.

    1. menulis:

      Betul mas, selain itu kita ns pula nyisipkan keyword bidikan pasa url

  7. menulis:

    wah selama ini saya mah cuma menggunakan url default aja mas, ternyata custom permalink bisa buat optimasi keyword ya mas

    1. menulis:

      Menurut beberapa artikel SEO yang pernah saya baca mengatakan begitu mas, dan saya meyakini itu sebagai upaya untuk memaksimalkan keyword dengan menempatkannya pada judul dan url. Custom permalink, menempatkannya pada url

    2. menulis:

      Menurut beberapa artikel SEO yang pernah saya baca mengatakan begitu mas, dan saya meyakini itu sebagai upaya untuk memaksimalkan keyword dengan menempatkannya pada judul dan url. Custom permalink, menempatkannya pada url

  8. menulis:

    Mantaps infonya mas…hal ini memang sering terlewatkan oleh blogger newbie

    1. menulis:

      Oke mas, terima kasih atas apresiasinya….saya menyadari bahwa kelemahan saya disini dan saya menulisnya untuk tetap diingat.

      Salam

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *